Digrudug Warga Sukaresmi, The Sky Restauran dan Bistro Resmi Ditutup

         foto : resto di tutup oleh warga.

Kabupaten Bekasi - Ratusan warga Desa Sukaresmi Kecamatan Cikarang Selatan melakukan audiensi dengan pihak The Sky Restauran dan Bistro. Usaha tersebut diduga menjalankan praktik tempat hiburan malam berkedok restoran di Ruko Trivium, Jalan Kemang Raya Nomor 32 di kawasan Lippo Cikarang.

"Alhamdulillah pada hari ini, Senin (23/1/23), ada penyampaian aspirasi dari warga Sukaresmi, khususnya di RT 03. Terkait tempat hiburan di The Sky Restauran dan Bistro. Tentunya kita sudah sampaikan dan sudah di imbau bahwasanya kembali ke niatan semula adalah restoran," kata Camat Cikarang Selatan Agus Dahlan, usai menghadiri audensi di aula kantor desa setempat, Senin, (23/1/23).
Dari hasil audensi, kata Camat, pihak manajemen The Sky Restauran dan Bistro bersedia untuk menutup secara permanen tempat hiburan malamnya.

"Kalau untuk restoran iya silahkan-silahakan saja ya, kalau THM harus ada persyaratan yang harus dipenuhi," kata camat.

" Penutupan ini atas inisiatif sendiri, kalau penyegelan kewenangan pemkab bekasi," camat menambahkan.

Sementara itu, Harun selalu Manajemen The Sky Restauran dan Bistro mengatakan, bahwa penutupan The Sky Restauran dan Bistro ini berdasarkan aspirasi warga sukaresmi yang melibatkan para kyai, tokoh agama dan alim ulama.

" Akhirnya kami dari pihak manajemen The Sky Restauran dan Bistro mengambil kesimpulan untuk menutup dulu rolling door. Mungkin karena ada proses-proses yang terlewati. Intinya kami dari pihak manajemen memutuskan untuk ditutup supaya menjaga kondusif, keamanan dan ketertiban yang ada di Cikarang Selatan, khususnya di sukaresmi," tandasnya.

Kapolsek Cikarang selatan Chalid thayib, mengatankan sebelumya pihak resto membuat persetujuan, tapi mereka melanggar ijinya pun hanya surat keterangan usaha dari desa bukan THM.

" Dua Minggu terakhir melanggar kesepakatan  merekapun mengakui kesalahan, yang sudah di buat bersama ahirnya musyawarah sepakat untuk menutup resto. jika mereka buka restoran saja tidak ada masalah  karna ijinya pun restoran ".ucap Chalid thayib. (Red)